Pajokka Balocci Sedang Menggelar Kibar Kemerdekaan Indonesia

Komunitas Pajokka Balocci, 11-17 Agustus 2018, Sedang menggelar Kibar Kemerdekaan Indonesia (KERIS). Dalam kegiatan ini ada beberapa item lomba dan kegiatan lainnya, Salah satu item kegiatan yang paling banyak mendapatkan apresiasi dari pemerintah dan masyarakat kecamatan Balocci adalah Malam Apresiasi Pemuda dan Lomba Fashion Show.

Dokumentasi Panitia Setelah Malam Apresiasi Pemuda

Pada Pembukaan kegiatan tersebut yang dihadiri oleh Sekretaris Camat Balocci, pada sambutannya beliau mengatakan "Inilah salah satu bentuk kegiatan pemuda yang sangat positif dan kami dari pihak pemerintahan sangat mendukung dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya buat komunitas pajokka balocci karena telah memberikan semangat baru, suasana baru serta inspirasi baru bagi pemuda yang ada di kecamatan balocci."Kata Sukkuru,S.Sos.

Jangan pernah berhenti sampai disini saja, tetaplah berkarya untuk daerah, bangsa dan negaramu karena kalian adalah tombak masa depan bangsa ini, Saya ucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat kecamatan balocci khususnya daerah dujie ini karena telah memfasilitasi anak muda kita untuk tetap berkarya dan berprestasi, Ungkap Sekretaris Camat Balocci,Sukkuru,S.Sos.

Sambutan Sekretaris Camat Balocci
 Terima kasih kepada orang tua kami, pembina kami di komunitas pajokka balocci dan masyarakat balocci karena tanpa dukungan kalian semua, kami tidak ada apa-apanya, saya juga berterima kasih kepada kawan-kawan saya di komunitas pajokka balocci karena telah kerja keras selama hampir 2 bulan ini untuk menyukseskan kegiatan ini, Ungkap Sekretaris Umum Pajokka Balocci, Erwin Irnandi.

Ini merupakan kegiatan pertama kalinya yang dilakukan oleh komunitas pajokka balocci yang mendapat banyak masukan positif baik itu dari masyarakat bahkan pemerintah setempat. Kami masih banyak pekerjaan yang mesti kami selesaikan karena masih ada pengibaran bendera sepanjang 10 meter yang akan dilaksanakan di puncak acara kami yaitu di puncak suangga balocci kabupaten pangkep, dan ini merupakan pertama kalinya di helat oleh pengibaran bendera terbesar dan terpanjang disana, kami butuh dukungan dan doa dari semua pihak agar nantinya kegiatan kami sukses digelar, Aamiin," Kata Erwin Irnandi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar